Truk ODOL Gilas Pelajar, Begini Nasibnya

Pelajar ZH (17) asal Kecamatan Puger Kabupaten Jember, saat itu dibonceng mengalami luka berat, kaki sebelah kanan hancur. Atas kejadian tersebut, korban harus dilarikan ke RSD Balung, Ahad (17/9/2023) malam karena luka parah yang ia alami, karena tergilas roda belakang dump truk yang diperkirakan melebihi muatan tersebut.

17 Sep 2023 - 23:15
Truk ODOL Gilas Pelajar, Begini Nasibnya
Pelajar Warga Kecamatan Puger saat terlindas Truk Odol (Foto : Ulum/SJP)

Kabupaten Jember, SJP - Sebuah truk over dimensi over load (ODOL) atau kelebihan muatan menggilas pelajar, Ahad (17/9/2023) malam.

Pelajar ZH (17) asal Kecamatan Puger Kabupaten Jember, saat itu dibonceng mengalami luka berat, kaki sebelah kanan hancur.

Atas kejadian tersebut, korban harus dilarikan ke RSD Balung, Ahad (17/9/2023) malam karena luka parah yang ia alami, karena tergilas roda belakang dump truk yang diperkirakan melebihi muatan tersebut.

Menurut beberapa sumber di lokasi, Truk ODOL tersebut dari arah utara menuju ke selatan. Disinyalir, truk tersebut membawa bahan semen imasco asiatic berupa lempung dari Kabupaten Probolinggo.

Kronologinya, korban bernama ZH, usia 17 tahun sedang dibonceng oleh Nisa, 25 tahun yang sedang mengendarai motor Vario plat nomor P 5133 LH dari arah utara menuju selatan.

Ketika di lokasi motor yang mereka kendarai hendak menyalip dump truk dengan Nopol F-9383-FG yang dikendarai oleh Danu Pujiantoro, 21 tahun warga Desa Nogosari, Kecamatan Rowokangkung, Lumajang.

Awal mula kejadian dan saksi mata mengatakan, kemungkinan motor tersenggol atau terpleset karena di tengah badan dump truk tiba-tiba terjatuh dan kaki korban terlindas ban belakang sisi kanan dump truk.

"Taunya sudah jatuh mas, tadi ada anak usia lima tahunan mas, adiknya mungkin beruntung tidak terluka sedikitpun. Korban kemungkinan lepas dari motor mas, makanya terjatuh," kata Septian Tian warga yang kebetulan di lokasi kejadian sekitar pukul 19.20 Wib.

Atas tragedi ini, Kapolsek Puger AKP Eko Basuki Teguh mengatakan, anggotanya turun langsung ke lokasi dan membawa korban ke rumah sakit Balung.

"Kita langsung mengamankan dump truk dan kendaraan korban. Beberapa Saksi mulai dari supir, pengendara motor yang selamat serta warga yang melihat tak luput kita mintai keterangan. Sementara masih lidik ya mas, nanti perkembangan selanjutnya kita informasikan," kata Eko.

Sementara itu, kondisi korban kata Kapolsek, masih dalam keadaan kritis namun untuk luka-luka kaki sebelah kanan hancur.

"Karena kecepatan anggota membawa korban, nyawa korban masih selamat. Namun kaki kanan korban hancur karena terlindas dump truk. Sementara korban masih dirawat intensif di Rumah Sakit Daerah Balung hingga sekarang," jelas Kapolsek.

Atas Tragedi yang memilukan ini, beberapa warga kecamatan lain terutama Kecamatan Kencong berharap agar sopir truk muatan besar tidak ugal-ugalan.

"Jika bisa truk muatan berlebih dan ugal-ugalan itu ditindak pak polisi, masak dari dulu sudah banyak korban masih tidak ada tindakan. Apa menunggu masyarakat bergerak baru direspon," geram warga Kecamatan Kencong bernama Mohamad. (*)

Editor : Noordin

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow